Roma - Pelatih tim nasional Italia, Cesare
Prandelli mengatakan bahwa dirinya mungkin akan bernasib sama seperti
Marcello Lippi saat di Afrika Selatan jika skuat Italia tidak diperkuat
oleh Gianluigi Buffon dan Andrea Pirlo di Piala Dunia 2014 mendatang.
Seperti yang diketahui di Piala Dunia 2010, Buffon mengalami cedera
serius di partai pertama dan absen di sisa turnamen, sementara Pirlo
juga dalam kondisi fisik tak optimal sehingga baru bisa dimainkan di
laga pamungkas fase penyisihan, Italia secara mengejutkan tersingkir
sebagai juru kunci Grup F di bawah Paraguay, Slowakia, dan Selandia
Baru.
“Saya seperti Marcello – jika kami tanpa Pirlo dan Buffon maka kami akan berada dalam bentuk yang buruk,” katanya.
“Apa yang saya rasa untuk Piala Dunia ? Saya merasa baik. Saya
tahu saya memiliki sekelompok pemain yang serius dengan kecintaan luar
biasa untuk jersey ini,”
“Pemain seperti Pirlo, Buffon dan De Rossi selalu merespons dengan cara yang luar biasa dan menunjukan semangat yang tepat,”
Sumber :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar