Selasa, 22 April 2014

Radamel Falcao Bisa Tampil Di Brasil ?



Monaco - Penyerang andalan timnas Kolombia dan Monaco, Radamel Falcao dikabarkan bisa tampil diajang Piala Dunia Brasil.

Hal tersebut langusng dilontarkan oleh dokter yang menangani sang pemain Jose Carlos, bahwa mantan penyerang Atletico Madrid tersebut diprediksikan akan pulih lebih cepat sehingga peluang dirinya untuk tampil di Brasil semakin terbuka.

“Saya kira dia bisa ke Piala Dunia, rasanya wajar pemulihan memakan waktu dalam empat bulan 19 hari, dan Falcao sudah menemukan segala kemampuan dirinya,” ungkap sang dokter kepada media setempat.
“Pada tingkat tertinggi, di awal musim ini Falcao mungkin tidak berada pada kondisi 100 persen dari apa yang dimilikinya,”

Sebelumnya Falcao mengalami cedera pecah ligamen anterior yang masa pemulihannya kurang lebih selama 6 bulan, dirinya juga telah menyudahi Ligue 1 musim ini lebih cepat dan sebelumnya pemain berusia 28 tahun tersebut dikabarkan akan absen membela timnas di Brasil nanti.

Falcao sendiri sudah mengemas 20 gol bersama timnas Kolombia dari 49 caps yang telah dijalaninya.


Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar