Kontrak Kroos akan berakhir pada Juni 2015 dan pembicaraan mengenai perpanjangan kontraknya belum menemui persetujuan sampai dengan saat ini. Presiden kehormatan Franz Beckenbauer pun baru-baru ini mengingatkan Kroos untuk tidak mengulur-ulur perpanjangan kontraknya.
Manchester United menjadi klub yang terus dihubungkan dengan pemain berusia 24 tahun ini, dan belakangan beredar kabar bahwa United siap menawarkan sebuah kontrak yang bagus untuk Kroos.
Meskipun begitu, Kroos sebelumnya menegaskan bahwa ia senang berada di Allianz Arena, dan berharap ia akan segera memperpanjang kontraknya dalam waktu dekat.
Direktur keuangan Jan-Christian Dreesen mengatakan bahwa mereka akan bekerja keras untuk mempertahankan Kroos. Dreesen pun mengingatkan Kroos bahwa ia dapat mencapai banyak kesuksesan bersama Munchen di masa mendatang.
“Kami siap terus berdiskusi dengan Toni dan saya berharap dapat dengan segera mengakhiri pembicaraan kami dengan sebuah kesuksesan,” ungkap Dreesen.
“Kami akan menyiapkan sesuatu yang besar untuknya.
“Kami benar-benar mengapresiasi penampilan dari Toni.
“Kami serius dan siap mendengarkan permintaan dari Toni. Di klub kami ia jelas akan menikmati banyak kesuksesan di masa mendatang.”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar