Selasa, 15 November 2011

Carlos Queiroz : Suporter Indonesia Tidak Setia !



Tidak ada sorak sorai maupun hiruk pikuk para suporter Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno saat Indonesia menjamu Iran. Pelatih Iran Carlos Queiroz beranggapan jika suporter Indonesia enggan datang karena kecewa, ia sebenarnya mengharapkan fans tetap setia mendukung tim kesayangannya di saat susah maupun senang.

GBK tidak semeriah biasanya, sebagaimana lazimnya terjadi saat timnas bertanding di sana. Jumlah suporter Indonesia yang hadir langsung ke GBK sangat sedikit kemarin.

Faktor dukungan penonton tuan rumah sendiri pada awalnya sempat membuat Queiroz risau karena dapat memberikan dorongan psikologis untuk Indonesia. Mendapati kenyataan yang berbeda, ia pun berusaha memahami alasan fans yang boleh jadi kecewa dengan performa 'Skuad Garuda' di fase ketiga kualifikasi Piala Dunia 2014 zona Asia.
Kami tetap harus merespek keputusan fans yang tidak senang dengan kinerja tim Indonesia. Dan hari ini terjadi di sini. Saya pun pernah mengalami hal seperti ini, tim yang saya latih kalah dan fans tidak datang ke stadion. Itu semua terjadi pada setiap pelatih di negara manapun," ujar Queiroz usai pertandingan.
Bagaimana pun, mantan pelatih timnas Portugal dan Real Madrid yang juga pernah menjadi asisten manajer Manchester United itu tetap melontarkan sedikit kritik kepada sikap fans semacam itu.

"Saya tidak setuju dengan hal ini. Saya sampaikan pesan kepada fans Indonesia, dukunglah tim saat menang maupun kalah, karena para pemain ingin menampilkan yang terbaik untuk mereka. Sikap ini tidak seharusnya terjadi," sesal Queiroz.


Apa komentar anda tentang berita ini? Tuliskan komentar anda tentang berita bola ini.

sundul.com situs sepakbola dengan berita bolaprediksi bolacuplikan goljadwal siaran bolaskor bola terlengkap.


Facebook : Visit our Fanpage


Follow us: @Sundulcom


Supported By : 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar