Kamis, 15 Desember 2011

Daftar 32 Tim Yang Akan Bertarung Di Fase 32 Besar Europa League



Seluruh 24 tiket dari fase grup Europa League masing-masing sudah punya pemilik. 24 tim itu akan ditemani delapan klub yang sebelumnya tersingkir dari Liga Champions, untuk berduel di babak 32 besar.
Di matchday 6 yang digelar di dua hari berbeda, Jumat (16/12) dinihari WIB, Rubin Kazan, Club Brugge, AZ Alkmaar dan Udinese, menjadi klub terakhir yang memastikan tiket ke babak tersebut.
Sehari sebelumnya, Kamis (15/12), lima klub lain juga meraih tiket-tiket yang tersedia di masing-masing grupnya: Lazio, Besiktas, Steaua Bukares, FC Salzburg dan Wisła Krakow.
Dengan 24 tim--12 juara grup dan 12 runner-up--lolos dari fase grup Europa League, delapan tim lain yang hanya menempati posisi tiga di fase grup Liga Champions akan menggenapkan peserta Europa League babak 32 besar.
Kini tinggal menanti pengundian yang akan dilakukan di Nyon, pada hari ini, untuk melihat tim-tim mana yang akan saling berhadapan nantinya. Pengundian 32 besar Liga Europa akan dilakukan setelah pengundian babak 16 besar Liga Champions.
Juara Grup
PAOK, Standard Liege, PSV Eindhoven, Sporting CP, Besiktas, Athletic Bilbao, FC Metalist Kharkiv, Club Brugge, Atletico Madrid, Schalke 04, FC Twente, RSC Anderlecht
Runner-up Grup
Rubin Kazan, Hannover 96, Legia Warsawa, Lazio, Stoke City, Salzburg, AZ Alkmaar, SC Braga, Udinese, Steaua Bukares, Wisła Krakow, Lokomotiv Moskow
Dari Liga Champions
Manchester City, Trabzonspor AS, Manchester United FC, Ajax, Valencia, Olympiakos, FC Porto, FC Viktoria Plzen

Apa komentar anda tentang berita ini? Tuliskan komentar anda tentang berita bola ini.

sundul.com situs sepakbola dengan berita bolaprediksi bolacuplikan goljadwal siaran bolaskor bola terlengkap.


Facebook : Visit our Fanpage


Follow us: @Sundulcom


Supported By : 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar