Rabu, 18 Januari 2012

Mendekati 'Comeback', Jack Wilshere Segera Berlatih Penuh


Pemain tengah Arsenal, Jack Wilshere dijadwalkan akan kembali berlatih penuh bersama rekan - rekannya pada akhir Januari ini.
Pemain berusia 20 tahun ini terpaksa harus melewatkan setengah musim di ruang penyembuhan cedera akibat cedera engkel yang didapatnya pada pra musim lalu.
Pemain internasional Inggris ini melakukan program rehabilitasi cedera dan sejauh ini telah menunjukan tanda - tanda yang positif sehingga disinyalir akan kembali dapat masuk tim utama Arsenal pada bulan Februari mendatang.
Pelatih Arsenal, Arsene Wenger mengatakan jika pertandingan melawan Blackburn pada tanggal 4 Februari mendatang atau minggu depannya ketika menghadapi Sunderland akan menjadi comeback dari sang pemain.
Wilshere memang menunjukan perkembangan yang positif dalam penyembuhan cederanya, tapi tim medis Arsenal tidak ingin buru - buru memberikan ijin bagi sang pemain untuk segera menjalani latihan penuh bersama tim inti Arsenal, mereka akan menunggu agar cedera Wilshere benar - benar pulih 100 persen.
Kembalinya Wilshere dipercaya oleh Wenger akan memberikan kekuatan tambahan bagi skuad Arsenal yang juga sedang kekuarangan pemain di lini tengah karena ditinggal beberapa pemainnya. Kabar gembira lain bagi Wenger adalah pulihnya cedera yang menjerat Vermaelen dan Bacary Sagna, mereka akan siap dimainkan saat Arsenal kontra Manchester United pada hari Minggu nanti.

Apa komentar anda tentang berita ini? Tuliskan komentar anda tentang berita bola ini.


sundul.com situs sepakbola dengan berita bolaprediksi bolacuplikan goljadwal siaran bolaskor bola terlengkap.


Facebook : Visit our Fanpage


Follow us: @Sundulcom


Supported By : 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar