Senin, 05 Desember 2011

Teknologi Garis Gawang Akan Dipakai Di Piala Dunia 2014



Presiden Fifa Sepp Blatter menyatakan jika akan memperkenalkan teknologi terbaru pada Piala Dunia 2014, yaitu teknologi garis gawang. Teknologi ini akan mewarnai gelaran yang berlangsung empat tahun sekali tersebut. Teknologi ini sudah sejak lama diajukan, dan pada kesempatan di Piala Dunia 2014 nanti, dunia akan diperkenalkan dengan teknologi tersebut.

Blatter mau tidak mau harus memakai teknologi ini menyusul insiden kontroversial yang terjadi ketika Piala Dunia 2010 lalu, ketika Inggris dikalahkan Jerman padahal Inggris berpeluang menyamakan kedudukan andai kata gol ( bola sudah melewati garis gawang ) Frank Lampard tidak dianulir oleh sang pengadil lapangan.

Itu hanya satu dari beberapa kasus lain yang serupa. Pada saat itu harusnya pasukan Fabio Capello bisa menyamakan kedudukan dari Jerman tapi dengan dianulirnya gol Lampard kedudukan malah jomplang dengan skor 4 - 1 untuk kemenangan Jerman.

Blatter tampaknya tidak ingin kejadian yang sama berulang lagi di Piala Dunia 2014, meski banyak kalangan yang masih pro dan kontra dengan penggunaan teknologi tersebut, tampaknya Blatter sudah yakin dengan keputusannya tersebut.

Rencananya, pernyataan Blatter akan dipublikasikan secara luas pada hari ini.


Apa komentar anda tentang berita ini? Tuliskan komentar anda tentang berita bola ini.

sundul.com situs sepakbola dengan berita bolaprediksi bolacuplikan goljadwal siaran bolaskor bola terlengkap.


Facebook : Visit our Fanpage


Follow us: @Sundulcom


Supported By : 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar