Senin, 31 Oktober 2011

Andre Villas Boas Bantah Semprot Skuadnya



Pelatih Chelsea, Andre Villas Boas membantah telah melontarkan kata-kata kasar kepada anak asuhnya seusai timnya dipermalukan Arsenal 3-5 di Stamford Bridge pada akhir pekan lalu dalam lanjutan Liga Inggris.

Kekalahan tersebut memang sangat menyakitkan bagi John Terry dan kawan-kawan. Pasalnya, selain gagal memangkas jarak dari Manchester City sebagai pemuncak klasemen, Chelsea untuk pertama kalinya kebobolan lima gol di kandang sendiri dalam 22 tahun terakhir. Tak pelak, seperti yang dilaporkan media-media Inggris, Villas-Boas berang terhadap hasil buruk anak asuhnya.

Namun, pelatih asal Portugal itu membantah hal tersebut.
Tidak ada kata-kata kasar atau pekerjaan tambahan bagi mereka. Selalu ada omongan seusai pertandingan. Namun, jangan disesatkan," tegas Villas-Boas.
Villas-Boas pun mengaku yakin kekalahan tersebut tidak akan memengaruhi mental timnya saat melawan Racing Genk dalam lanjutan penyisihan Grup E Liga Champions, Selasa (1/11/2011).

"Kami berada di trek yang benar. Apa yang sedang dibangun masih tepat. Kami mendapatkan hukuman akhir pekan lalu dengan hasil yang kami peroleh. Kami mewakili sebuah klub besar dan tidak berapologi atas sebuah kesalahan. Namun, kami harus terus melangkah," bebernya.


Apa komentar anda tentang berita ini? Tuliskan komentar anda tentang berita bola ini.


sundul.com situs sepakbola dengan berita bolaprediksi bolacuplikan goljadwal siaran bolaskor bola terlengkap.


Facebook : Visit our Fanpage


Follow us: @Sundulcom


Supported By : 


Gerard Pique : Madrid Di Puncak ? Santai Aja !



Real Madrid boleh saja memimpin klasemen sementara La Liga Spanyol. Bahkan Gerard Pique mengakui ketangguhan pasukan Jose Mourinho itu di musim ini.

Kendati begitu, bek Barcelona itu tak serta merta menempatkan sang rival abadai itu ke dalam kandidat peraih titel edisi liga kali ini.

Menurutnya, Madrid berada di puncak klasifika untuk sementara ini karena buah dari kerja keras mereka. Sementara untuk memenangkan liga, Pique menilai perjalanan musim masih panjang dan ia tak melihat Madrid bisa mempertahankan posisi mereka.

"Jika Madrid berada di puncak klasemen, itu karena mereka melakukan tugasnya dengan sangat baik dibanding kami," kata Pique kepada reporter saat pers konferens Liga champions.
Kami hanya terpuat satu poin sementara masih ada perjalanan panjang ke depannya, serta pertandingan antara kedua klub ini," tambah Pique.
"Memang terasa spesial begitu kami berada di puncak klasemen. Pasti akan ada satu momen di mana mereka [Madrid] bakal kehilangan poin," Pique memprediksi.


Apa komentar anda tentang berita ini? Tuliskan komentar anda tentang berita bola ini.


sundul.com situs sepakbola dengan berita bolaprediksi bolacuplikan goljadwal siaran bolaskor bola terlengkap.


Facebook : Visit our Fanpage


Follow us: @Sundulcom


Supported By : 


Terserang Stroke, Allegri Tetap Mainkan Antonio Cassano



Penyakit yang diderita Antonio Cassano ternyata stroke. Itu sebabnya, dia sempat kesulitan berbicara dan bergerak. Meski begitu, ia kemungkinan besar akan dimainkan melawan BATE Borisov dalam lanjutan penyisihan Grup H Liga Champions, Selasa (1/11/2011).

Cassano secara mendadak sakit di dalam pesawat saat terbang dari Roma menuju Milan seusai melawan AS Roma. Tiba-tiba, dia kesulitan bergerak dan berbicara. Pemain berumur 29 tahun itu akhirnya langsung dilarikan ke sebuah klinik di Milan, begitu pesawat mendarat. Sebagaimana yang diberitakan kantor berita ANSA, ternyata Cassano menderita stroke iskemik.

Pelatih Milan, Massimiliano Allegri, menyatakan, kondisi Cassano sudah mulai membaik.
Besok, kami akan memainkan Antonio. Namun, terlepas dari aspek olahraga, yang paling penting adalah aspek kemanusiaan. Kami semua merasa sedih," jelas Allegri.
Simpati juga dilayangkan rekan Cassano, Gianluca Zambrotta. "Dia orang yang luar biasa. Kita kehilangan dia dan kebahagiaan di kamar ganti," aku Zambrotta.

Sementara itu, pertandingan melawan BATE menjadi laga yang penting untuk Milan demi mengamankan langkahnya ke perdelapan final. Saat ini Milan berada di puncak klasemen Grup H dengan mengoleksi tujuh poin. Clerence Seedorf hanya unggul head to head dari Barca di peringkat kedua.

"Sangat penting kami meraih hasil yang konsisten dan besok adalah pertandingan yang penting pada babak kualifikasi," jelas Allegri.


Apa komentar anda tentang berita ini? Tuliskan komentar anda tentang berita bola ini.


sundul.com situs sepakbola dengan berita bolaprediksi bolacuplikan goljadwal siaran bolaskor bola terlengkap.


Facebook : Visit our Fanpage


Follow us: @Sundulcom


Supported By : 


Eden Hazard Siap Melangkah Ke Klub Yang Lebih Besar



Bintang Lille Eden Hazard membuat sejumlah klub besar Eropa menaruh perhatian kepada dirinya setelah menyatakan ia akan meninggalkan juara bertahan Ligue 1 Liga Perancis tersebut pada akhir musim ini.

Hazard yang terpilih sebagai pemain terbaik Ligue 1 musim lalu menyatakan dia akan menjalani tahun terakhirnya bersama Lille. Klub-klub seperti Liverpool, Manchester United, Arsenal, Manchester City, Chelsea, dan Inter Milan meminati pemain tersebut.
Saya sudah siap untuk melangkah ke level berikutnya di klub besar. Saya bertahan di Lille musim ini, karena masih banyak yang harus saya lakukan, sesuatu yang ingin dibuktikan. Tapi sekarang saya sudah siap,” ujar Hazard kepada L'Equipe.
Selain klub besar Eropa, Hazard juga dibidik Paris Saint-Germain. Klub Ligue 1 ini bahkan siap menggelontorkan €50 juta demi mendapatkan Hazard pada Januari nanti. Namun Hazard menampiknya.

“Paris tidak sekarang. Setelah Prancis, saya ingin bermain di luar,” tegas Hazard.


Apa komentar anda tentang berita ini? Tuliskan komentar anda tentang berita bola ini.


sundul.com situs sepakbola dengan berita bolaprediksi bolacuplikan goljadwal siaran bolaskor bola terlengkap.


Facebook : Visit our Fanpage


Follow us: @Sundulcom


Supported By :