Dominasi Manchester United tak tergoyahkan di Liga Inggris bukan karena manajer Sir Alex Ferguson hebat melakukan mind games untuk mempengaruhi mental lawan. Menurut mantan manajer Liverpool Rafael Benitez United bisa berjaya karena uang. Dengan kekuatan uang, MU bisa mendatangkan banyak pemain bagus sehingga mereka lama mendominasi liga.
"Bukan personalitas dari Ferguson. Bukan, menurut saya itu karena uang yang digunakan [dalam membeli pemain]," kata Benitez.
"Anda bisa melihat catatan transfer yang selalu membuat sejarah...[Wayne] Rooney atau [Rio] Ferdinand, misalnya...£30 juta untuk anak muda atau seorang pemain belakang," tandasnya.
Rivalitas Ferguson dan Benitez memanas pada musim 2009. Saat itu, United bersaing dengan Liverpool dalam memperebutkan titel juara. Ferguson dianggap memenangkan pertarungan psikologis atas Benitez. Akhirnya, United yang keluar sebagai pemenang liga dan menyamai rekor juara Liverpool.
Kegagalan itu memunculkan spekulasi bila Benitez kalah setiap kali melakukan mind games dengan Ferguson. Namun Benitez tegas membantah spekulasi itu.
"Jujur saja, saya tak suka bila media lebih membahas mind games karena saya hanya ingin fokus pada tim saya. Hal yang harus saya lakukan pada tim," jelas Benitez.
"Apa pun yang Anda katakan di ruang konferensi pers itu tak berdampak pada manajer lawan. Itu hanya sekali dibanding 100. Tapi media lebih suka membahas mind games. Gampang saja bicara tentang hal itu saat dia [Ferguson] punya tim bagus dan dia yang menang," jawab eks pelatih Inter Milan ini.
Apa komentar anda tentang berita ini? Tuliskan komentar anda tentang berita bola ini.
sundul.com situs sepakbola dengan berita bola, prediksi bola, cuplikan gol, jadwal siaran bola, skor bola terlengkap.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar