AC Milan siap memanfaatkan situasi sulit yang tengah dihadapi Sami Khedira di Real Madrid. Kubu I Rossoneri menyatakan siap menampung gelandang Timnas Jerman tersebut.
Masa depan Khedira di Santiago Bernabeu memang tengah terancam, menyusul kartu merah yang diterimanya saat Los Blancos dikalahkan tim promosi Levante, beberapa pekan lalu. Usai pertandingan, pelatih Jose Mourinho pun tak segan melontarkan kekecewaannya atas penampilan Khedira.
Mou bahkan dengan lantang menyatakan bahwa gelandang berdarah Tunisia tersebut berandil besar dalam kekalahan tersebut. Komentar pedas ini mungkin bisa diartikan bahwa masa depan Khedira mulai terancam.
Nah, mencermati situasi ini, kubu Milan mencoba mengambil keuntungan. Klub milik Perdana Menteri Italia, Silvio Berlusconi ini dikabarkan tertarik menampung Khedira bila nantinya memang dilepas El Real.
Sebagai bentuk keseriusannya, Milan bahkan mengirimkan mata-mata, yakni Ariedo Braida ke Spanyol, akhir pekan kemarin, saat Madrid berhadapan dengan Espanyol. Selain mengamati Khedira yang masuk sebagai pemain pengganti, Braida juga kabarnya mengamati permainan Ricardo Kaka yang kabarnya ingin kembali diboyong Milan ke San Siro.
Apa komentar anda tentang berita ini? Tuliskan komentar anda tentang berita bola ini.
sundul.com situs sepakbola dengan berita bola, prediksi bola, cuplikan gol, jadwal siaran bola, skor bola terlengkap.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar