Gawang Kolombia akan dijaga oleh David Ospina yang saat ini bermain untuk Liga Perancis yakni Nice.
Lahir pada 31 Agustus 1988 di Medellin, Antiquia, pemain asal Kolombia ini memiliki status bebas transfer, dirinya terkenal berani menghadang lawan yang mengancam gawangnya, dirinya juga tidak ragu menahan lawan dengan badannya.
Pemain asal Kolombia ini memulai karirnya di Atletico Nacional pada tahun 2005 hingga 2008 dimana dirinya telah bermain sebanyak 97 pertandingan dan hal ini membuat kiper yang memiliki tinggi 183 cm tersebut dibeli oleh Nice dengan harga 2 juta euro, dirinya juga pindah ke Nice setelah dirinya gagal pindah ke salah satu tim kuat Amerika Selatan yakni Boca Junior.
Sejak kepindahannya ke Nice, dirinya menjadi salah satu pemain yang sering tampil di Liga Perancis tersebut, meski begitu dirinya sempat diincar oleh tim asal Turki, Besiktas yang tertarik membawanya. Hal tersebut tidak berjalan dengan baik setelah orang dalam Nice membatalkan negosiasi tersebut karena klub asal Turki tersebut tidak bisa menjamin dana yang disediakan untuk sang pemain.
Menjelang Piala Dunia 2014 di Brasil, Ospina telah mengonfirmasi bahwa dirinya tidak akan memperpanjang kontraknya bersama Nice yang membuat dirinya akan bermain tanpa klub di Piala Dunia 2014 nanti.
Karir Internasional sang kiper juga terhitung cukup cerah dimana dirinya adalah salah satu pemain Kolombia U-15, U-17, dan juga U-20. Dirinya juga dipanggil ke timnas senior ketika Kolombia menghadapi Uruguay di Piala Kirin untuk menggantikan kiper nomor satu mereka saat itu yang terkena kartu merah ketika pertandingan berjalan pada menit ketujuh. Dirinya hingga saat ini menjadi salah satu kiper muda berbakat di Kolombia.
Piala Dunia 2010 dirinya juga tercatat sebagai kiper termuda kedua sepanjang sejarah timnas Kolombia dimana dirinya bermain pada usia 20 tahun.
Salah satu performa terbaiknya adalah performa ketika Ospina bermain luar biasa ketika Kolombia menghadapi Argentina di kualifikasi Piala Dunia 2014, dirinya sampai menerima pujian dari pelatih Kolombia, Jose Pekerman, dan juga Alejandro Sabella.
Lahir pada 11 Juli 1985, Orestis Karnezis menjadi pilihan utama Fernando Santos dibawah mistar gawang tim yang terkenal dengan mitos dewa tersebut.
Kiper yang memiliki tinggi 190 cm ini memulai karir mudanya di OFI, salah satu tim di Yunani, dirinya kemudian bermain di Panathinaikos pada tahun 2007-2013 dimana dirinya bermain sebanyak 53 pertandingan, hal tersebut membuat Udinese tertarik mendatangkan sang pemain dan membayarnya dengan harga 800.000 euro untuk membawanya ke Italia.
Setelah berseragam Udinese, kiper berusia 28 tahun ini dipinjamkan ke Granada yang mulai memberinya debut di La Liga pada 4 Januari 2014, sayangnya pertandingan tersebut harus ditelan dengan kekalahan dengan skor 3-0.
Salah satu pertandingan terbaik dirinya adalah ketika timnya, Granada berhasil menang 1-0 dari Barcelona. Dirinya berhasil menggagalkan peluang dari Lionel Messi, Sergio Busquest, dan juga Cesc Fabregas.
Setelah musim 2013-2014 usai, dirinya tampaknya akan segera kembali ke Udinese, meski begitu diberitakan oleh beberapa media, tim asal Portugal, Sporting Lisbon tertarik membelinya untuk menggantikan Rui Patricio yang mungkin akan pergi dari tim asal Portugal tersebut.
Sumber:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar